Home » , » Shakshouka

Shakshouka

Shakshouka adalah makanan khas Tunisia yang menggunakan telur ayam, daging asap dan sosis sebagai isian. Yang juga khas dari makanan ini adalah penggunaan saus tomat.

Chef Ridwan dari rumah makan Carnivor di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, memberikan resep shakshouka. Yuk, pelajari dulu resepnya di bawah ini.

Bahan-bahan
  • 15 ml minyak zaitun
    Shakshouka
  • 15 gr bawang merah, iris
  • 8 gr saus tomat marinara
  • 4 gr sosis sapi, potong
  • 4 gr daging asap, iris
  • 1 jumput garam/ secukupnya
  • Lada hitam kasar sejumput/ secukupnya
  • 1/2 sdt cabai bubuk
  • 2 butir telur ayam
  • Peterseli cincang sebagai garnis
  • Roti panggang sebagai pelengkap
  • Mix mesclun (sayuran seperti selada)
Cara membuat
  • Panaskan wajan dan tambahkan minyak zaitun. Tumis bawang merah sampai harum. Tambahkan sosis sapi dan daging sapi asap. Tumis sampai masak;
  • Tambahkan saus marinara, garam, lada hitam dan bubuk cabai. Didihkan selama 3-4 menit sampai menyusut (dapat ditambahkan dengan gula). Tambahkan air jika terlalu kering;
  • Tambahkan telur satu-persatu dan tutup wajan. Biarkan campuran mendidih atau sampai telur matang dan saus sedikit berkurang. 
  • Hiasi dengan peterseli cincang dan sajikan.

0 komentar:

Posting Komentar